Resep Tongseng Ayam Kampung cara termudah dan bahan seadanya, tapi nikmatnya luar biasa

Resep Tongseng Ayam – Masakan Tongseng sepintas terlihat hampir mirip dengan gulai, hanya bedanya tongseng lebih memiliki citarasa yang pedas dan bumbunya lebih tajam terasa. Warung makan  Tongseng biasanya mudah kita temui hampir di setiap Kota di Indonesia khususnya pulau jawa dan di Kota Solo, biasanya tongseng dijual bersamaan dengan sate kambing dan gulai kambing. Aroma harum yang berasal dari bumbu rempah rempah dan rasa gurih tongseng yang berasal dari santan membuat kita akan ketagihan saat sedang mencicipinya.

Jika masakan Tongseng pada  umumnya memakai daging kambing atau sapi sebagai bahan utamanya. Namun di resep yang akan kita buat kali ini, kita akan memakai daging ayam sebagai bahan dasar pembuatan Tongseng kali ini. Alasan pemilihan Tongseng ayam adalah karena daging ayam hampir bisa dinikmati oleh semua kalangan mulai dari anak anak dan orang tua. Tekstur dagingnya lebih mudah empuk jika dibanding daging kambing atau sapi.
Jika pada umumnya masakan Tongseng dibuat memakai santan sehingga lebih gurih terasa, lalu bisakah kita membuat Menu Tongseng ayam tanpa Santan? Jawabannya adalah bisa dan mungkin.. 
Tongseng ayam kampung tanpa santan

Di Resep Sumber 78 kali ini kita akan mencoba membuat Tongseng Ayam tanpa santan untuk mereka yang memang menghindari mengkonsumsi santan dengan alasan tertentu. Dan meskipun meninggalkan santan sebagai bahan utamanya, kita jamin rasa lezat Tongseng Ayam tanpa santan ini tetap terjaga kelezatannya. Karena rasa gurih yang biasa kita dapat dari santan akan kita ganti dengan air kaldu rebusan ayam yang ta kalah gurih dari santan.

Resep Tongseng Ayam Kampung tanpa santan yang lezatnya nggak terkalahkan

Bahan Bahan Tongseng ayam Tanpa Santan

  • 1 ekor ayam kampung
  • 300 gram sayur kol, iris kasar
  • 2 batang bawang daun, potong serong
  • 10 butir cabai rawit merah
  • 1 butir cabe merah, potong serong
  • 1 butir cabe hijau, potong -potong
  • 4 butir tomat, iris 4 bagian
  • 2 batang serai, digeprek
  • 1 ruas lengkuas, digeprek
  • 2 lbr daun salam
  • 4 lbr daun jeruk
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan kaldu ayam bubuk
  • 1 sendok teh garam atau sesuai selera
  • 2 liter air
  • 4 sdm minyak sayur

Bumbu Halus Tongseng ayam Kampung tanpa santan :

  • 8 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdm ketumbar, sangrai
  • 1 sdt merica, sangrai
  • ½ sdt jintan, sangrai
  • 2 cm kunyit
  • 3 cm jahe

Langkah dan Cara Memasak Tongseng ayam tanpas santan :

  1. Potong ayam Kampung dengan ukuran sesuai selera, kemudian cuci hingga bersih.
  2. Masak dagaing ayam yang sudah dipotong kedalam panci presto hingga dagingnya menjadi empuk.
  3. Tumis bumbu halus sampai berwarna kecoklatan dan tercium aroma harum.
  4. Tambahkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk dan ayam beserta air rebusannya kedalam bumbu yang sudah di tumis, diamkan hingga kuah tongseng terlihat mendidih dan bumbu meresap, perlahan aduk agar bumbu merata kedalam setiap bagian potongan ayam.
  5. Tambahkan kaldu rasa ayam, garam secukupnya , kecap manis dan cabe rawit sesuai selera anda.
  6. Langkah terakhir adalah masukan irisan daun bawang, kol, cabe merah besar dan tomat. Diamkan sebentar hingga sayuran terlihat layu
  7. Lakukan koreksi rasa, jika sudah dirasa pas sesuai selera, matikan api.
Tonseng ayam kampung sehat tanpa santan

Tongseng Ayam Kampung tanpa santan siap untuk diSajikan bersama Nasi Hangat.