10 Lokasi Wisata Kuningan paling Populer untuk dikunjungi tahun 2022

Kuningan adalah sebuah kota Kabupaten yang terletak di daerah Jawa Barat. Letak Kabupaten Kuningan berada berbatasan dengan provinsi jawa tengah dan dilalui oleh akses jalan Tol yang menghubungkan Jakarta menuju ke Jawa Tengah. Oleh karena itu jika anda kebetulan sedang melewatinya, sempatkanlah untuk singgah ke Kuningan dan sejenak nikmati potensi Wisata yang ada di Kabupaten ini.

Kota Kuningan memiliki banyak sekali potensi wisata terutama yang mengeksplore keindahan alam yang dimilikinya. Tempat wisata seperti situ atau danau ternyata banyak juga di temui di Kuningan. Tidak hanya itu saja beberapa lokasi wisata di daerah dataran tinggi juga bisa anda jadikan sebagai tujuan wisata anda bersama keluarga saat akhir pekan.

10 Rekomendasi tempat wisata alam di Kabupaten Kuningan yang wajib dikunjungi saat liburan

1. Wisata Cibulan


Ingin berenang dengan ikan dewa? Datanglah ke lokasi Wisata Cibulan yang terletak di desa maniskidul, jalaksana, kabupaten Kuningan. Ikan dewa adalah ikan yang unik, sepintas mirip dengan ikan arwana. Ikan ini diyakini sebagi titisan dari raja Padjajaran yaitu prabu Siliwangi. 

Harga tiket masuk ke wisata Cibulan cukup terjangkau, cukup dengan membayar 20 ribu untuk pengunjung dewasa dan 18 ribu rupiah untuk tiket masuk anak anak. Dengan harga tiket masuk yang terjangkau ini anda bisa menikmati berbagai fasilitas yang ada di sini.

Fasilitas yang ada di Cibulan antara lain adalah wahana bermain sepeda air, terapi ikan, sumur 7 mata air dan kolam renang yang dilengkapi dengan seluncuran yang akan membuat pengunjung anak-anak bebas bermain sampai puas.

2. Curug  Palutungan


Curug atau Air terjun yang terletak di di desa Cisantana, Kabupaten Cirebon ini memiliki ketinggian air sekitar 20 meter. Cukup dengan membayar tiket masuk ke lokasi Curug Palutungan sebesar 15 ribu rupiah, anda bisa menikmati keindahan air terjun dan semilirnya air bercampur tetesan air yang menyejukkan fisik dan hati kita.
Jam buka lokasi wisata curug Palutungan mulai dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore.

3. Curug Bangkong

Letak Curug Bangkong berada di desa Kertawirama, kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan. Untuk menuju ke lokasi air terjun atau Curug Bangkong anda harus sedikit berjalan kaki melalui jalanan setapak. Namun sembari berjalan menuju ke lokasi, anda akan dimanjakan dengan pemandangan alam persawahan yang hijau menyejukkan.
Sesampainya di Lokasi anda akan dimanjakan dengan pesona Curug Bangkong dengan pepohonan di sekitarnya yang sangat menyejukkan. Lalu berendam dan bermain di aliran air yang jernih dan menyejukkan sepertinya adalah sesuatu yang sangat menyenangkan untuk dilakukan. 

4. Situ CiCerem

Situ Cicerem Juga dikenal dengan nama Telaga Biru CiCerem. Nama Telaga Biru diambil karena air dari telaga ini nampak terlihat berwarna kebiruan. Kejernihan airnya juga menjadi salah satu daya tarik yang membuat banyak sekali wisatawan datang ke tempat ini.
Satu lagi keunikan yang ada di situ cicerem yaitu kita bisa berenang sambil ditemani ikan-ikan yang seakan akan menyapa ramah setiap pengunjung yang datang 

5. Taman Nasional Gunung Ceremai

Salah satu taman nasional yang berada di Kabupaten Kuningan ini banyak sekali dikunjungi wisatawan yang menginginkan suasana alam yang masih alami, sejuk dan belum tercemar berbagai polusi. 
Taman nasional Ceremai juga merupakan rumah bagi salah satu gunung berapi tertinggi di Jawa Barat. Taman Nasional Ceremai memiliki luas sekitar 15ribu Hektar yang juga sekaligus digunakan sebagi hutan lindung dan rumah bagi berbagai Flora dan Fauna.

6. Balong Keramat Darmaloka

Balong keramat darmaloka merupakan salah satu tempat wisata paling lama dan penuh legenda di kabupaten Kuningan. Suasana di sekitar danau Balong Keramat darmaloka dipenuhi dengan pepohonan yang sejuk dan rindang yang sangat disukai oleh pengunjung untuk beristirahat dan mencari kesejukan saat berlibur.
Di salah satu sudut lokasi terdapat sebuah makam dari Syeh Rama Haji Irengan  yang Konon merupakan utusan dari Sunan Gunung Jati untuk menyiarkan agama di sekitar lokasi ini 

7. Curug Gongseng

Letak tempat wisata curug Gongseng berada di desa Cibuntu, Kabupaten Kuningan. Menikmati keindahan alam dan melihat air terjun yang jatuh diantara sela – sela bebatuan yang ada di Curug Gongseng akan membuat anda lebih relaks dan mampu melupakan sejenak suasana dan rutinitas keseharian di saat bekerja.

8. Curug Nyandung

Curug Nyandung, nama tempat wisata yang jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia bisa diartikan seperti air terjun poligami. Konon Nama ini diambil berdasarkan dari jumlah aliran air yang jatuh di Curug Nyandung. Memang terdapat 3 aliran air yang jatuh dari atas tebing, 2 di sebelah kanan dan kiri memiliki aliran air yang lebih deras jika dibandingkan yamg ada di tengah. Jadi seolah olah digambarkan sebagai seorang suami yang diapit dua istri…hehehe.. unik juga ya asal penamaan curug nyandung ini. 
Namun terlepas dari keunikan namanya yang sedikit menggoda menurut saya.. keindahan alam dari curug nyandung memang pantas untuk dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata liburan anda.

9. Curug Payung

Air terjun atau curug payung memiliki keindahan alam yang sangat pantas untuk dikunjungi. Meskipun untuk bisa sampai lokasi ini dibutuhkan perjuangan karena aksesnya sedikit susah dan belum dikelola secara profesional, namun semua itu akan terbayarkan dengan keindahan pemandangan air terjun yang tiada duanya.
Untuk bisa ke lokasi , anda harus menuju jalur ke arah gunung manik yang hanya bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua sejauh kurang lebih 25km, dan masih harus dilanjutkan dengan berjalan kaki sejauh 400 meter melalu jalan setapak, cukup menantang bukan.

15. Pemandian air panas Sangkanurip

Pemandian air panas yang terletak di desa Panawuan, Desa Cigandamekar, Kabupaten Kuningan ini akan memanjakan anda dengan suhu air yang hangat dan membuat anda terasa rileks saat berendam disana. Tempat ini sangat kami  direkomendasikan karena menjadi salah satu tempat wisata yang juga menjadi favorit tujuan wisata masyarakat setempat.