Berburu 5 makanan khas Banyuwangi pada saat liburan

Beberapa saat yang lalu saya berkesempatan untuk jalan – jalan ke Kota Banyuwangi bersama dengan beberapa teman sekantor. Tentunya sebelum berangkat kami sudah sepakat menentukan kemana saja tujuan wisata kami nantinya, dan yang juga tak ketinggalan dalam rencana agenda kami adalah berburu kuliner setempat, rasanya wajib untuk bisa mencicipi kuliner khas banyuwangi.

Berikut 5 Lokasi wisata di Banyuwangi yang wajib kami putuskan akan kami kunjungi waktu itu :

1. Kawah Ijen
2. Savana
3. Pulau merah
4. Alas Purwo
5. The Djawatan

Tapi untuk artikel ini kami tidak membahas mengenai lokasi wisata ini terlebih dulu ya friend.. akan kami bahas di artikel berikutnya ya..mohon bersabar.

Nah, yang akan kita bahas terlebih dulu disini adalah 5 Makanan Khas Banyuwangi yang wajib dicicipi saat singgah ke Banyuwangi.

1. Rujak Soto

Dari namanya pasti anda sudah bisa menebak bagaimana penyajian rujak soto ini, tapi apakah anda sudah pernah mencoba sebelumnya makan soto sekaligus rujak secara bersamaan? Kalau saya, memang baru pertama kali ini saya mencobanya. Dan rasanya memang unik dan bikin lidah ketagihan. Anda wajib mencobanya .
Jika ingin mencicipi makanan unik khas banyuwangi ini, anda bisa singgah ke Pondok Rujak Soto mbak Mus yang beralamatkan di jalan Basuki Rahmat No.113 Banyuwangi. Untuk mencicipinya anda cukup merogoh kantong sekitar 20.000 rupiah. Sensasi rasa soto ditambah bumbu pedas rujak akan membuat anda ketagihan mencobanya.

2. Pecel Rawon

Dari namanya mungkin anda akan membayangkan bagaimana penyajian makanan ini. Dominan nasi pecelnya atau nasi rawonnya?
Dan setelah saya mencoba memesan makanan ini, maka yang disajikan adalah Nasi Pecel seperti pada umumnya yang terdiri dari Nasi, sayuran rebus seperti taoge, bayam, kacang panjang dan bumbu kacangnya. Nah yang membedakan dari pecel pada umumnya. Penyajian pecel ini masih ditambah dengan siraman kuah Rawon. 
Pecel rawon khas banyuwangi
Pecel rawon banyuwangi
Mungkin hal yang tidak biasa ini yang akhirnya membuat banyak orang penasaran dan ingin mencoba mencicipi seperti apa sih sensasi Pecel dicampur kuah Rawon.
Konon katanya ide awal dari pecel rawon ini adalah dari coba-coba mengkombinasikan makanan yang sudah umum sehingga akhirnya menjadi makanan yang baru dan bisa diterima lidah pembelinya. Anda wajib mencobanya !

3. Pindang Koyong

Jika di artikel sebelumnya saya pernah menulis tentang makanan khas rembangbyang salah satunya adalah Kelo Mrico, maka masakan pindang koyong ini adalah masakan yang hampir hampir mirip dari segi kuah dan rasanya. Yang menurut saya paling berbeda adalah jika kelo mrico lebih banyak menggunakan ikan kakap sebagai bahan utamanya, maka untuk pindang Koyong lebih banyak menggunakan ikan tongkol.
Sensasi pedas dari pindang Koyong lebih didapatkan dari cabe, sedangkan pada kelo mrico pedasnya terasa dari banyaknya mrico yang dipakai. Namun menurut saya anda wajib dan harus mencoba sendiri kedua masakan ini agar bisa merasakan perbedaannya secara langsung.

4. Sego Tempong

Sego tempong atau juga biasa dikenal dengan sego tampar.. ya tampar..kenapa disebut begitu? Karena rasa pedas dari makanan ini yang terasa seperti menampar wajah saat kita memakannya.
Apalagi biasanga sego tempong atau sego tampar ini disajikan pada saat makan siang.. maka akan semakin menampar kelezatan dan rasa pedas dari sego tempong ini.
Sego Tempong
Jika ingin mencicipi sensasi pedas sego tempong ini, anda bisa datang ke warung mbok Nah yang berada di jalan Letkol Sugiono , Kertosari , Banyuwangi. Tidak perlu harus merogoh kocek dalam dalam, dengan harga kurang dari 10 ribu anda sudah bisa mendapatkan menu lengkap Sego Tempong.
Satu porsi sego tempong biasanya terdiri dari  Nasi hangat, lalap kukusan seperti terong, kacang panjang atau sayuran hijau lainnya, ditambah dengan sambalnya yang pedas menampar. Untuk lauknya anda bisa menyesuaikan dengam selera anda. Banyak pilihan lauk seperti ikan asin, ayam goreng atau lauk ikan laut lainnya.

5. Botok Tawon

Jika anda pernah mendengar makanan bernama botok, maka yang ada di bayangan kita adalah makanan yang dimasak dengan bumbu tertentu dengan bahan parutan kelapa muda dan biasanya menggunakan ikan teri atau udang sebagai bahan utamanya.
Botok Tawon
Maka jika anda mencoba yang satu ini Botok Tawon, maka anda akan merasakan sensasi makan botok yang berbeda dengan yang anda bayangkan. Ya, hal ini karena bahan utama dari botok tawon adalah dari larva tawon muda. 
Apa sih tawon itu?  Tawon adalah sebutan dalam bahasa jawa untuk binatang Lebah. Jadi botok tawon ini terbuat dari larva lebah. Seperti yang kita ketahui bahwa lebah adalah hewan yang steril dan bersih. Jadi kita tak perlu kuatirkan resiko dari sisi kesehatan untuk mengkonsumsi botok tawon ini.
Botok Tawon yang paling terkenal adalah Botok Tawon Bu Misnah yang berada di desa Lemahbang, Rogojampi, Banyuwangi. Kita bisa menikmati kelezatan dan sensasi berbeda dari botok tawon ini hanya dengan seharga sekitar sepuluh ribu rupiah saja.
Bagaimana dengan anda? Sudah pernah berkunjung ke Banyuwangi? Makanan khas banyuwangi apa saja yang sudah pernah anda cicipi? Silahkan share pengalaman anda di kolom komentar di bawah ini..
Terima kasih.
S78